Search for collections on IAIN SAS Babel Repository

Implementasi kegiatan menggambar dekoratif dalam mengembangkan kreativitas anak di kelompok B2 TK Negeri Model Pangkalpinang

Sumanti, Sri (2019) Implementasi kegiatan menggambar dekoratif dalam mengembangkan kreativitas anak di kelompok B2 TK Negeri Model Pangkalpinang. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.

[thumbnail of HALAMAN AWAL 1412060.pdf] Text
HALAMAN AWAL 1412060.pdf - Accepted Version

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I    _1412060.pdf] Text
BAB I _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (436kB)
[thumbnail of BAB II _1412060.pdf] Text
BAB II _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (604kB)
[thumbnail of BAB III  _1412060.pdf] Text
BAB III _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (435kB)
[thumbnail of BAB IV  _1412060.pdf] Text
BAB IV _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (602kB)
[thumbnail of BAB V  _1412060.pdf] Text
BAB V _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (193kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA  _1412060.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA _1412060.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (409kB)

Abstract

Pendidikan anak usia dini merupakan suatu upaya pembinaan bagi anak dari sejak lahir sampai dengan usia enam tahun melalui pemberian rangsangan. Pemberian rangsangan diberikan untuk mengembangkan potensi yang dimiliki salah satunya mengembangkan kreativitas anak. Kegiatan menggambar dekoratif merupakan salah satu bentuk kegiatan pembelajaran yang dapat mengembangkan kreativitas anak di TK Negeri Model Pangkalpinang

Penelitian ini merupakan penelitian lapangan yang dianalisis secara deskriptif kualitatif. Dalam mendapatkan data yang diperlukan penulis menggunakan metode observasi, wawancara serta dokumentasi kepada kepala sekolah dan guru-guru. Kemudian data yang diperoleh peneliti menganalisis dengan deskriptif kualitatif untuk mendapatkan gambaran yang telah ada

Berdasarkan hasil analisa penulis menunjukkan bahwa implementasi kegiatan menggambar dekoratif dalam mengembangkan kreativitas anak dilakukan dengan tiga tahap: yang pertama tahapan perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perkembangan kreativitas anak sebelum diterapkan kegiatan menggambar dekoratif sudah berkembang sesuai harapan, diketahui berdasarkan jumlah seluruh peserta didik ada 17 orang terdapat 8 orang anak mulai berkembang dan 9 orang anak sudah berkembang sesuai harapan. Setelah diterapkannya kegiatan menggambar dekoratif pada pertemuan pertama terdapat 1 orang anak yang belum berkembang, 9 orang mulai berkembang dan 7 orang anak berkembang sesuai harapan. Pada pertemuan kedua mengalami peningkatan terdapat 3 orang anak mulai berkembang, 11 orang anak berkembang sesuai harapan dan 3 orang anak berkembang dengan sangat baik. Hasil pengembangan kreativitas anak melalui kegiatan menggambar dekoratif di TK Negeri Model Pangkalpinang sangat baik. Hal tersebut dilihat dari reaksi dari perilaku kreatif anak yaitu anak mampu menciptakan banyak ide dalam mendesain gambar, anak melakukan sendiri saat mendesain gambar sesuai yang mereka pikirkan, imajinasi berkembang pada saat anak menghias gambar dengan bentuk yang telah ditentukan guru, pada saat menggambar dekoratif anak mengaitkan motif-motif yang mereka ketahui dan mengaitkannya dengan yang disukai, dan anak mampu memahami perintah yang guru berikan dalam menciptakan karya mereka

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Implementasi; Menggambar Dekoratif; Pengembangan Kreativitas
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya
300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.3 Metode Pembelajaran, Metode Pengajaran, Metode Pendidikan, Strategi Pembelajaran, Strategi Pengajaran, Strategi Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Islam Anak Usia Dini > Tugas Akhir Mahasiswa
Depositing User: Randa Wicaksono
Date Deposited: 09 Mar 2023 03:32
Last Modified: 09 Mar 2023 03:34
URI: http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/204

Actions (login required)

View Item
View Item