Search for collections on IAIN SAS Babel Repository

Pengaruh teknik motivational interviewing terhadap perilaku agresif peserta didik yang kecanduan game online kelas XI di SMA Negeri 1 Toboali

Fairuzabada, Fatia (2023) Pengaruh teknik motivational interviewing terhadap perilaku agresif peserta didik yang kecanduan game online kelas XI di SMA Negeri 1 Toboali. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.

[thumbnail of Halaman Awal_1915026.pdf] Text
Halaman Awal_1915026.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (656kB)
[thumbnail of BAB I_1915026.pdf] Text
BAB I_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (245kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB II_1915026.pdf] Text
BAB II_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (296kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III_1915026.pdf] Text
BAB III_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (461kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB IV_1915026.pdf] Text
BAB IV_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (255kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V_1915026.pdf] Text
BAB V_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (12kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka_1915026.pdf] Text
Daftar Pustaka_1915026.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (99kB) | Request a copy

Abstract

INDONESIA:
Permasalahan dalam penelitian ini diambil berdasarkan peserta didik yang berperilaku agresif akibat kecanduan game online sehingga peserta didik berani berkata kasar bahkan pada guru, sulit menahan amarah, kurangnya interaksi dengan lingkungan sosial karena selalu terfokus dengan game online, dan berkelahi bahkan mengancam orang lain. Untuk mengurangi hal tersebut dilakukan konseling individu, salah satunya dengan teknik motivational interviewing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknik motivational interviewing terhadap perilaku agresif peserta didik yang kecanduan game online kelas XI di SMA Negeri 1 Toboali.

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif, dengan pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Dengan karakteristik: (1) kelas XI di SMA Negeri 1 Toboali. (2) peserta didik yang berperilaku agresif dari kecanduan game online. Dengan jumlah sampel sebanyak 40 responden. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner dari teknik motivational interviewing sebanyak 45 item pertanyaan dan kuesioner perilaku agresif terdiri dari 43 item pertanyaan.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara teknik motivational interviewing terhadap perilaku agresif peserta didik yang kecanduan game online kelas XI di SMA Negeri 1 Toboali. Berdasarkan hasil analisis regresi linear sederhana diketahui bahwa hasil uji F diperoleh Fhitunng > Ftabel 14,584 > 4,098, maka Ha diterima dan H0 ditolak, artinya terdapat pengaruh variabel X terhadap variabel Y. Kemudian dari hasil uji T yakni Thitunng > Ttabel = 3,819 > 1,685 dan nilai sig 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan antara teknik motivational interviewing (X) terhadap perilaku agresif peserta didik yang kecanduan game online (Y).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: motivational interviewing; perilaku agresif; game online; peserta didik
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 371 Institusi Pendidikan, Sekolah dan Aktifitasnya > 371.4 Pendidikan Konseling, Bimbingan Murid, Penyuluhan Murid
Divisions: Fakultas Tarbiyah > Bimbingan Konseling dan Pendidikan Islam > Tugas Akhir Mahasiswa
Depositing User: Fatia Fairuzabada
Date Deposited: 13 Dec 2023 04:33
Last Modified: 13 Dec 2023 04:33
URI: http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/1583

Actions (login required)

View Item
View Item