Sumita, Sumita (2026) Pengaruh dana pihak ketiga (DPK) dan pembiayaan Musyarakah terhadap laba bersih pada Bank Muamalat Indonesia periode 2019-2024. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.
Halaman awal_2231001_organized.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.
Download (1MB)
BAB I_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (554kB) | Request a copy
BAB II_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (550kB) | Request a copy
BAB III_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (570kB) | Request a copy
BAB IV_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (793kB) | Request a copy
BAB V_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (202kB) | Request a copy
Daftar Pustaka_2231001.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (426kB) | Request a copy
Abstract
INDONESIA :
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ketidaksesuaian antara teori, hasil penelitian terdahulu, dan data empiris pada Bank Muamalat Indonesia periode 2019-2024. Secara teori, Dana Pihak Ketiga (DPK) dan pembiayaan musyarakah diharapkan mampu mendorong peningkatan laba bersih bank. Namun, data empiris menunjukkan bahwa meskipun DPK dan pembiayaan musyarakah mengalami kenaikan, laba bersih justru cenderung menurun pada beberapa periode tertentu. Kondisi ini menimbulkan research gap yang menarik untuk dikaji lebih lanjut. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh DPK dan pembiayaan musyarakah, baik secara parsial maupun simultan, terhadap laba bersih pada Bank Muamalat Indonesia.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan triwulanan Bank Muamalat Indonesia periode 2019–2024. Sampel ditentukan melalui teknik purposive sampling dengan jumlah 72 data. Variabel independen dalam penelitian ini adalah DPK (X1) dan Pembiayaan musyarakah (X2), sedangkan variabel dependen adalah laba bersih (Y). Metode Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik, analisis regresi linear berganda, uji hipotesis (uji t dan uji F), dan koefisien determinan (R2) menggunakan aplikasi EViews 12.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, DPK tidak berpengaruh terhadap laba bersih yang dibuktikan dengan nilai thitung < ttabel, yaitu
1,797851 < 2,07961. Demikian pula, pembiayaan musyarakah secara parsial tidak berpengaruh terhadap laba bersih yang dibuktikan dengan nilai thitung < ttabel, yaitu -1,569694 < 2,07961. Namun, secara simultan, DPK dan pembiayaan musyarakah berpengaruh terhadap laba bersih yang dibuktikan dengan nilai Fhitung sebesar
3,773146 lebih besar dari Ftabel, yaitu 3,773146 > 3,47. Berdasarkan hasil uji
koefisien determinan (R2) diperoleh nilai sebesar 0,264 atau 26,4%. Hal ini berarti bahwa DPK dan pembiayaan musyarakah hanya mampu menjelaskan 26,4% variabel laba bersih, sementara sisanya 73,6% dijelaskan oleh faktor-faktor lain yang tidak dianalisis dalam penelitian ini.
| Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
|---|---|
| Keywords: | dana pihak ketiga; pembiayaan Musyarakah; laba bersih |
| Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan > Bank/Perbankan |
| Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Pariwisata Syariah > Tugas Akhir Mahasiswa |
| Depositing User: | Sumita Sumita |
| Date Deposited: | 27 Jan 2026 06:59 |
| Last Modified: | 27 Jan 2026 06:59 |
| URI: | http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/4336 |
