Islamiah, Islamiah (2023) Pengaruh kualitas pelayanan dan biaya transaksi terhadap kepuasan nasabah Bank Sumsel Babel Cabang Syariah Pangkalpinang. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.
HALAMAN AWAL_1731051.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.
Download (1MB)
BAB I_1731051.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (529kB)
BAB II_1731051.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (465kB)
BAB III_1731051.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (612kB)
BAB IV_1731051.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (750kB)
BAB V_1731051.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (152kB)
Daftar_Pustaka_1731051[2].pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (272kB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk melihat dan mengetahui bagaimana pengaruh kualitas pelayanan karyawan bank dan biaya transaksi terhadap kepuasan dari nasabah di Bank Sumsel Babel Syariah Cabang Pangkalpinang. Biaya transaksi ini diperuntukkan bagi masyarakat dikalangan Mahasiswa, Sarjana, Diploma dan Karyawan Swasta serta Wiraswasta. Dalam hal ini kepuasan nasabah merupakan hal yang sangat penting dan menjadi tolak ukur keberhasilan yang harus diperhatikan dan diwujudkan karena nasabah merupakan penilai terakhir dari mutu pelayanan yeng telah diberikan dan dari mutu biaya transaksi yang ditawarkan oleh pihak bank.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kuantitatif, yaitu jenis penelitian yang menghasilkan penemuan-penemuan yang dapat dicapai atau diperoleh dengan menggunakan prosedur statistik atau cara-cara lain. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi dan kuesioner. Jumlah sampel yang digunakan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan biaya transaksi terhadap kepuasan nasabah sebanyak 98 responden. Analisis data bertujuan untuk menyederhanakan olahan data sehingga mudah dibaca dan diinterpretasikan. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, dan uji hipotesis.
Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat pengaruh yang positif berdasarkan hasil F sebesar 0,000 < 0,05. Variabel kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah dalam pelayanan di Bank Sumsel BabelCabang Pembantu Syariah Pangkalpinang dengan hasil thitung (0,436) < (1,660) dengan tingkat signifikansi sebesar 0,664 < 0,05. Sedangkan variabel biaya transaksi juga berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah dalam menggunakan biaya transaksidi Bank Sumsel Babel Syariah Cabang Pangkalpinang dengan hasil thitung (30,347) > (1,660) dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Nilai koefisien determinasi (R Square) adalah0,921. Nilai ini dapat didefinisikan bahwa 92,1% variabel kepuasan nasabah dapat dijelaskan oleh kualitas pelayanan dan biaya transaksi secara bersama-sama, sisanya7,9% oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | kualitas pelayanan; biaya transaksi; kepuasan nasabah |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan > Bank/Perbankan |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah > Tugas Akhir Mahasiswa |
Depositing User: | Islamiah Islamiah |
Date Deposited: | 12 Apr 2023 05:23 |
Last Modified: | 12 Apr 2023 05:23 |
URI: | http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/283 |