Wulansari, Rita (2019) Nilai-nilai pendidikan akhlak dalam film kartun “Upin & Ipin” bagi anak usia 4-5 tahun di Dusun 01 Desa Balunijuk. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.
HALAMAN AWAL 1112210.pdf - Accepted Version
Download (1MB)
BAB I_1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (213kB)
BAB II _1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (359kB)
BAB III _1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (308kB)
BAB IV _1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (396kB)
BAB V _1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (94kB)
DAFTAR PUSTAKA _1112210.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only
Download (282kB)
Abstract
Latar belakang pemilihan judul ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai
pendidikan akhlak apa saja yang terkandung dalam film kartun Upin dan Ipin Yang menjadi permasalahan penelitian ini adalah nilai pendidikan akhlak apa saja yang terdapat dalam film kartun “Upin & Ipin”, pengaruh film kartun “Upin & Ipin” dalam meningkatkan pendidikan akhlak anak. Penelitian ini bertujuan untuk menuturkan, menganalisis dan mengklasifikasikan nilai-nilai Pendidikan akhlak dalam film kartun “Upin & Ipin”. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan mengambil objek film kartun “Upin & Ipin”, dengan sasaran para anak usia 4 sampai 5 tahun, para orang tua, serta Tokoh agama. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan observasi dan dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan Content Analisyis (Analisis Isi) atau analisis dokumen, dan dari analisis tersebut ditarik kesimpulan.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa film kartun Upin dan Ipin memiliki nilai-nilai pendidikan akhlak yang terkandung di dalamnya. Nilai-nilai pendidikan akhlak yang termuat dalam film kartun Upin dan Ipin diantaranya adalah: nilai pendidikan akhlak terhadap Allah (Ketakwaan, Taubat), nilai pendidikan Akhlak terhadap diri Sendiri(Kesopanan dan sKesederhanaan dalam Makan, Kesabaran, Kejujuran/menepati janji), dan nilai pendidikan akhlak terhadap keluarga/lingkungan masyarakat (Patuh terhadap Orang Tua, Saling Menghormati dan menyayangi, Toleransi, Ramah terhadap teman). Nilai-nilai pendidikan akhlak yang terdapat dalam film kartun Upin dan Ipin ini dapat dijadikan referensi orang tua maupun pendidik dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan akhlak kepada anak. Bahasa lembut yang penuh kasih sayang serta sopan, dapat dijadikan teladan orang tua maupun para pendidik dalam proses pembelajaran
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Nilai-nilai Pendidikan Akhlak; Film Kartun Upin dan Ipin |
Subjects: | 300 – Ilmu Sosial > 370 Pendidikan > 370 Pendidikan, Ilmu Pendidikan, Ilmu Kependidikan, Edukasi, Ilmu Edukasi > 370.1 Filsafat dan Teori Pendidikan; filsafat pendidikan, pendidikan umum; pedadogy/pedagogi/pedagogik |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah > Pendidikan Islam Anak Usia Dini > Tugas Akhir Mahasiswa |
Depositing User: | Esti Kurniawati |
Date Deposited: | 09 Mar 2023 03:28 |
Last Modified: | 09 Mar 2023 03:28 |
URI: | http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/209 |