Search for collections on IAIN SAS Babel Repository

Implementasi sistem bagi hasil revenue sharing berdasarkan fatwa dewan syariah nasional nomor 15/DSN-MUI/IV/2000 : Telaah produk pembiayaan musyarakah di BPRS Bangka Belitung kantor kas Tempilang)

Ripani, Mohammad (2019) Implementasi sistem bagi hasil revenue sharing berdasarkan fatwa dewan syariah nasional nomor 15/DSN-MUI/IV/2000 : Telaah produk pembiayaan musyarakah di BPRS Bangka Belitung kantor kas Tempilang). Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.

[thumbnail of Halaman Depan 1431147.pdf] Text
Halaman Depan 1431147.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (689kB)
[thumbnail of BAB I 1431147.pdf] Text
BAB I 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (152kB)
[thumbnail of BAB II 1431147.pdf] Text
BAB II 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (302kB)
[thumbnail of BAB III 1431147.pdf] Text
BAB III 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (83kB)
[thumbnail of BAB IV 1431147.pdf] Text
BAB IV 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (155kB)
[thumbnail of BAB V 1431147.pdf] Text
BAB V 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (32kB)
[thumbnail of DAFTAR FUSTAKA 1431147.pdf] Text
DAFTAR FUSTAKA 1431147.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (83kB)

Abstract

Pembiayaan Musyarakah di BPRS Bangka Belitung Kantor Kas Tempilang merupakan pembiayaan dengan prinsip bagi hasil dimana nasabah dan bank masing-masing menyertakan modalnya dalam suatu usaha bersama dengan nisbah dan bagi hasil sesuai kesepakatan. Neraca publikasi BPRS Bangka Belitung pada pos pembiayaan musyarakah menunjukkan adanya penurunan. Dimana seharusnya dari sisi neraca dapat diasumsikan mengalami kenaikan untuk tiap tahunnya. Namun faktanya, pada BPRS Bangka Belitung neraca pembiayaan musyarakah mengalami penurunan. Sebagai bagian dari industri perbankan syariah, BPRS Bangka Belitung Kantor Kas Tempilang perlu mengimplementasikan mekanisme pemberian imbalan atau bagi hasil khususnya dengan metode revenue sharing sesuai dengan aturan yang berlaku dan guna kelancaran kesehatan bank, perlu mempertahankan sekaligus menambah jumlah nasabahnya agar tetap bertansaksi dengannya termasuk dalam penggunaan pembiayaan dengan prinsip musyarakah.

Penelitian ini merupakan jenis penelitian lapangan dengan metode penelitian kualitatif. Tehnik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Tehnik analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah analisis interaktif model Miles dan Huberman, dengan tahap (1) Reduksi data, (2) Display data, dan (3) verifikasi.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pola pembiayaan musyarakah pada Bank Pembiayaan Rakyat Syariah Bangka Belitung Kantor Kas Tempilang sama dengan pola pembiayaan musyarakah pada umumnya yakni bank dan nasabah bekerjasama untuk suatu usaha tertentu yang masing-masing pihak memberikan porsi dana dengan ketentuan bahwa keuntungan akan dibagi sesuai dengan kesepakatan dan kerugian ditanggung sesuai porsi dana masing-masing. Serta implementasi sistem bagi hasil revenue sharing pada produk pembiayaan musyarakah sudah sesuai Fatwa Dewan Syariah Nasional Nomor 15/DSNMUI/IX/2000. Dalam pembagian hasil usaha menggunakan prinsip revenue sharing. Penetapan prinsip tersebut sudah disepakati dalam akad pembiayaan. Dalam hal ini, jalannya sebuah usaha tergantung dari nasabah dan kejujuran pihak nasabah sangat menentukan besar kecilnya bagi hasil yang diterima oleh bank.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Revenue Sharing; Pembiayaan Musyarakah; Fatwa DSN-MUI
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan > Bank/Perbankan
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah > Tugas Akhir Mahasiswa
Depositing User: Rulli Fajrin
Date Deposited: 23 Feb 2023 07:05
Last Modified: 23 Feb 2023 07:05
URI: http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/178

Actions (login required)

View Item
View Item