Search for collections on IAIN SAS Babel Repository

Bimbingan keagamaan orangtua dalam menanggulangi kenakalan remaja (Studi kasus di Desa Nadung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan)

Antono, Andika (2019) Bimbingan keagamaan orangtua dalam menanggulangi kenakalan remaja (Studi kasus di Desa Nadung Kecamatan Payung Kabupaten Bangka Selatan). Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.

[thumbnail of Halaman Depan.pdf] Text
Halaman Depan.pdf - Accepted Version

Download (962kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (182kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (204kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (129kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (168kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (52kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (89kB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh maraknya kenakalan remaja di desa Nadung. Permasalahan yang diteliti adalah apa saja faktor penyebab kenakalan remaja di desa Nadung, bagaimana metode bimbingan keagamaan yang diberikan orangtua dalam menanggulangi kenakalan remaja di desa Nadung, dan apa saja faktor-faktor penghambat pelaksanaan bimbingan keagamaan yang dilakukan orang tua dalam menanggulangi kenakalan remaja di desa Nadung?

Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) yang dianalisis secara deskriptif kualitatif. Data penelitian diperoleh melalui data primer yang diperoleh melalui informasi dari masyarakat, sedangkan data sekunder diperoleh melalui buku-buku, jurnal, dan sumber-sumber lainnya yang ada relevansinya dengan penelitian. Metode pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi, dokumentasi, dan wawancara. Teknis analisisnya dilakukan melalui reduksi data, penyajian data dan kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, pertama, bahwa faktor yang menyebabkan kenakalan remaja di desa Nadung adalah faktor internal, faktor eksternal, faktor lingkungan, faktor kepribadian dan faktor pergaulan. Kedua, metode yang dilakukan orangtua dengan cara memberikan nasihat, arahan, peraturan, penindakan, dan ceramah untuk menanggulangi kenakalan remaja.

Ketiga, faktor penghambat pelaksanaan bimbingan keagamaan yang dilakukan orangtua dalam menanggulangi kenakalan remaja di desa Nadung adalah ketidaksiplinan orangtua, kurangnya pengetahuan agama, orangtua tidak mau membebani anaknya, ketidaksiapan orangtua dalam memberikan bimbingan keagamaan karena minimnya pengetahuan terkhusus tentang pengtahuan agama, kemudian ketidaksiapan dari anak remaja itu sendiri dalam menerima bimbingan keagamaan yang telah diberikan orangtua.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Bimbingan keagamaan; remaja; kenakalan remaja
Subjects: 200 – Agama > 200 Agama > 200 Agama
300 – Ilmu Sosial > 360 Permasalahan dan kesejahteraan sosial > 364 Kriminologi
Divisions: Fakultas Dakwah dan Komunikasi Islam > Bimbingan dan Konseling Islam > Tugas Akhir
Depositing User: Rulli Fajrin
Date Deposited: 16 Jan 2023 08:15
Last Modified: 16 Jan 2023 08:20
URI: http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/77

Actions (login required)

View Item
View Item