Search for collections on IAIN SAS Babel Repository

Pengaruh Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Return On Asset (ROA) pada bank pembiayaan rakyat syariah Indonesia Periode 2016-2020

Selbia, Riska (2023) Pengaruh Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Capital Adequacy Ratio (CAR) terhadap Return On Asset (ROA) pada bank pembiayaan rakyat syariah Indonesia Periode 2016-2020. Undergraduate thesis, Institut Agama Islam Negeri Syaikh Abdurrahman Siddik.

[thumbnail of Halaman Awal_1831123.pdf] Text
Halaman Awal_1831123.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I_1831123.pdf] Text
BAB I_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (519kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB II_1831123.pdf] Text
BAB II_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (382kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB III_1831123.pdf] Text
BAB III_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (595kB) | Request a copy
[thumbnail of BAb IV_1831123.pdf] Text
BAb IV_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (859kB) | Request a copy
[thumbnail of BAB V_1831123.pdf] Text
BAB V_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (189kB) | Request a copy
[thumbnail of Daftar Pustaka_1831123.pdf] Text
Daftar Pustaka_1831123.pdf - Accepted Version
Restricted to Repository staff only

Download (235kB) | Request a copy

Abstract

INDONESIA:
Bank syariah yaitu bank yang menjalankan kegiatan usahanya berdasarkan prinsip syariah. Perkembangan perbankan dengan menggunakan prinsip syariah atau lebih dikenal dengan nama bank syariah di Indonesia bukan merupakan hal yang asing lagi yang dimana tidak menggunakan sistem riba. Oleh sebab itu hal tersebut yang menjadi latar belakang berdirinya BPRS di Indonesia. BPRS beroperasi secara profit oriented, sehingga dalam kegiatan operasionalnya tetap mencari keuntungan. Salah satu rasio yang digunakan untuk mengukur keuntungan adalah Return On Asset (ROA). Return On Asset (ROA) merupakan salah satu rasio profitabilitas yang penting bagi bank, karena ROA digunakan untuk mengukur efektifitas perusahaan dalam menghasilkan keuntungan. Adapun rasio-rasio keuangan yang mempengaruhi ROA yaitu Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) dan Capital Adequacy Ratio (CAR). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh BOPO dan CAR secara parsial terhadap ROA pada BPRS di Indonesia. Selain itu penelitian ini juga bertujuan untuk menganalisis pengaruh BOPO dan CAR secara simultan terhadap ROA pada BPRS di Indonesia

Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dan sumber data yang digunakan yaitu data sekunder, yang diperoleh dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Teknik yang digunakan dalam pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. dengan jumlah sampel 60 data bulanan. Data diolah menggunakan Eviews 12.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel BOPO (X1) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap ROA (Y), dengan nilai koefisien sebesar -0.036281 dan nilai probabilitas sebesar 0,0022 < 0,05, dan CAR (X2 ) berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA (Y), dengan nilai koefisien sebesar 0.012444 dan nilai probabilitas sebesar 0,0476 < 0,05. Adapun secara simultan variabel BOPO dan CAR berpengaruh terhadap ROA dengan nilai prob (F-statistik) 0,005 052 < 0,05.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: bopo; car; roa
Subjects: 300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan
300 – Ilmu Sosial > 330 Ekonomi > 332 Ekonomi keuangan > Bank/Perbankan
Divisions: Fakultas Syariah dan Ekonomi Islam > Perbankan Syariah > Tugas Akhir Mahasiswa
Depositing User: Riska Selbia
Date Deposited: 06 Nov 2023 04:03
Last Modified: 06 Nov 2023 04:03
URI: http://repository.iainsasbabel.ac.id/id/eprint/1487

Actions (login required)

View Item
View Item